Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Selamat datang di Augina Putri's Blog. Kali ini aku akan mereview buku/komik yang baru selesai kubaca, yang berjudul Simple Thinking about Blood Type (ini yang no 1, katanya sih ada 4 nomor).
Berikut fotonya:
Buku Simple Thinking about Blood Type ini ada 4 nomor, yang kupunya ini nomor 1, beli di teman bookstagramku, kak dereizen. Buku ini ditulis oleh Park Dong Sun pada tahun 2009 dan diterbitkan di Korea tahun 2013, setelah itu diterjemahkan oleh Achie Linda kemudian diterbitkan oleh Penerbit Haru. Yang kupunya ini cetakan ketujuh, Juni 2014. Buku ini memiliki 4 bagian, setiap bagian memiliki kurang lebih 23 sub bagian, dengan total halaman seluruhnya adalah 258 halaman (kalau sama riwayat penulis jadi 259). Bagian 1 yaitu Mengetahui Sifat Seseorang Melalui Golongan Darah, bagian 2 yaitu Hubungan Sosial Antargolongan Darah, bagian 3 yaitu Cerita Seru Golongan Darah, dan bagian 4 yaitu Diary Bergambar Si Cowok Gila.
"Sifat seseorang ditentukan oleh perbedaan jenis kelamin, tempat tinggal, agama, kondisi ekonomi, dan juga golongan darahnya. Buku ini tidak sepenuhnya benar, tetapi selama lima tahun menulis buku ini, buku ini membantuku dalam bergaul dengan orang lain dan memahami sifat seseorang." (Sun, Park. 2009: 6).
Buku ini menarik buatku karena halamannya penuh warna dan ilustrasinya lucu-lucu, ya karena buku ini termasuk web comic, sih. Komik yang ada di website/situs. Penulis juga menyampaikan dengan kalimat yang singkat, padat, jelas, serta membuat mudah pembaca untuk memahami buku ini. Lalu buku ini mengandung humor di setiap gambarnya, dijamin tak akan bosan membacanya dan malah tertawa terus. Lalu ada juga tentang hal-hal yang berhubungan dengan kehidupan bermasyarakat sekarang, terutama percintaan dan hutang, benar-benar jleb dan sesuai (menurutku sih yang 2 hal ini sesuai sampai jleb).
Aku pertama kali tahu buku ini dari teman kuliahku, Nadya Syifa. Namun kami tidak sepenuhnya percaya karena penulisnya juga telah berpendapat bahwa buku ini tidak sepenuhnya benar. Aku menginstall aplikasi LINE WEBTOON agar bisa membaca komik ini (karena waktu itu aku hanya baca sekilas di kelas saat menunggu dosen datang). Lalu saat aku sudah tamat membacanya di webtoon, aku bingung mau beli buku ini atau tidak setiap pergi ke toko buku, mengingat buku ini lumayan mahal buatku, ditambah wishlist/ buku yang kuinginkan banyak namun uang selalu belum cukup. Akhirnya aku membeli ini dari teman bookstagramku saat harganya sudah turun.
Buku ini kurekomendasikan untuk teman-teman yang suka ingin tahu tentang sifat melalui golongan darah atau yang suka humor.
Sekian postingan kali ini, sampai bertemu di postingan selanjutnya.
Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar