Pengikut

Minggu, 11 Oktober 2020

Review Buku "Quiet Impact Tak Masalah Jadi Orang Introver" Sylvia Loehken

 Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Selamat datang di Augina Putri's blog. Kali ini aku akan mereview buku yang berjudul "Quiet Impact Tak Masalah Jadi Orang Introver" karya Sylvia Loehken. Berikut foto bukunya: 


Buku Quiet Impact Tak Masalah Jadi Orang Introver memiliki judul asli Quiet Impact How to be a Successful Introvert. Buku ini ditulis oleh Sylvia Loehken tahun 2014, lalu diterjemahkan oleh Alex Tri Kantjono Widodo dan diterbitkan oleh Penerbit PT Gramedia Pustaka Utama pertama kali tahun 2016, punyaku cetakan kedua tahun 2019. Buku ini bergenre non fiksi self-improvement (pengembangan diri) dan memiliki sekitar 330 halaman menurut Goodreads. 


Buku Quiet Impact Tak Masalah Jadi Orang Introver ini berisi tentang kekuatan-kekuatan dan hambatan yang dimiliki sosok introver, serta berbagai saran untuk sosok introver agar bisa menghadapi hambatannya di area kerja, kehidupan pribadi, pertemanan, cinta, keluarga, juga saat berbicara di depan umum.  


Buku ini menurutku cukup tebal, bahasanya agak kaku, sempat membuatku reading slump tetapi buku ini cukup menarik karena terdapat lembar isian untuk pembaca juga berbagai saran untuk menghadapi hambatan sosok introver dalam berbagai hal dalam kehidupan. 


Beberapa kutipan menarik dalam buku ini:

1. "PRIBADI PENDIAM MEMERLUKAN ENERGI UNTUK MELAKUKAN INTERAKSI SOSIAL, SEDANGKAN PRIBADI EKSTROVER MENGAMBIL ENERGI DARI INTERAKSI INI." (Loehken, S., 2019, hal. 18). 

2."SEBAGAI SEORANG INTROVER, PASTIKAN ANDA MEMILIKI CUKUP WAKTU UNTUK DIRI SENDIRI!" (Loehken, S., 2019, hal. 19).

3. "BAGI PRIBADI PENDIAM, PANGGILAN TELEPON SERING MENYEBABKAN STRES DAN RASA TIDAK BERDAYA DALAM MENGHADAPI SEBUAH SITUASI." (Loehken, S., 2019, hal.155).

Buku ini kurekomendasikan untuk teman-teman yang introver sepertiku dan juga untuk ekstrover yang ingin memahami sosok introver. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar